KEGIATAN UPGRADING KABINET KREATIVITAS

 

Senin 25 juli 2022 upgrading dan rapat kerja  perbandingan mazhab dan hukum, Fakultas syariah dan hukum.

Banda Aceh- upgrading dan rapat kerja mahasiswa perbandingan mazhab dan hukum (Himaperma), fakultas Syariah dan hukum (fsh), universitas Islam negeri ar-raniry (UINAR) Banda Aceh yang digelar pada senin (25/07). Prosesi jalannya upgrading dan rapat kerja bertemakan

 *Meningkatkan solidaritas dan membangun pembaharuan dalam peran mahasiswa sebagai agen of change* 


Turut dihadiri oleh ketua Prodi Pmh ( Dr. Husni Mubarak, Lc.MA), serta Dosen Pmh Ibu (Yuhasnibar M.Ag) beserta dihadiri oleh 3 pemateri yang termasuk alumni dari pmh yaitu Irfan Hakiki, S.H. Hazriansyah  S.H. ( ketua hmp pmh 2018-2019) dan M. Ramdhanur Halim SH.I (Ketua Ikatan Alumni Pmh) 

 Dan Turut hadir juga para tamu undangan di ruang teater Fakultas syariah dan hukum.


 Pelaksanaan rapat kerja kian khidmat sejak master of ceremony (mc) membuka acara formal, yang dimulai dengan pembacaan ayat suci Alquran oleh saudara Nauval Nandika.


Selanjutnya, laporan ketua panitia di bawakan oleh  Ali Misran Pulungan selaku Ketua Panitia di Acara Tersebut. Ketua  Himpunan  PMH PRIODE 2022-2023 juga turut serta memberika  kata sambutannya "Himpunan ini merupakan sebuah wadah untuk kita sama-sama berperoses dalam mencapai tujuan bersama, dan juga kita sebagai pemuda haruslah sadar bawah kedepan nya negri ini akan di pimpin oleh anak-anak muda karna sejati nya pemuda adalah sosok kekuatan di antara dua kelemahan" Ujar ketua hmp pmh priode 2022-2023.

Acara upgrading dan raker juga dihadiri oleh  Dr. Husni Mubarak, Lc.MA yang memberikan kata-kata sambutan serta petuah kepada para mahasiswa yang juga merupakan pengurus. Acara formal berakhir dengan penutupan dan doa oleh  Nauval Nandika.

Setelah acara formal di tutup dengan doa. Berikutnya dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada mahasiswa berprestasi yang berhasil menerbitkan karya tulis, yaitu Ilhamani. Ia pun juga memberikan bukunya sebagai buah tangan kepada pak Husni Mubarak Lc., M.A sebagai ketua prodi Perbandingan Mazhab dan Hukum.

Acara non formal berlangsung dengan penyampaian materi yang dimulai dari abangda Hazriansyah S.H, dengan tema “Seni memimpin dan manajemen waktu”. Berikutnya dilanjutkan oleh abangda Irfan Hakiki S.H dengan tema “Kepemimpinan dalam berorganisasi5. Dan yang ketiga sekaligus yang terakhir ditutup oleh abangda M. Ramdhanur Halim SH.I dengan tema materi “Dinamika Berorganisasi dan kreativitas mengatasi konflik”

Kegiatan pada hari senin, tanggal 25 Juli itupun berjalan lancar. Dimana setelah isoma pada jam 14:00 dilanjutkan dengan acara rapat kerja. Pengesahan program kerja pun berlangsung pada itu. Hingga ketika palu sidang diketuk dua kali maka program kerja pun dikatakan sudah sah.

Pada saat penutupan, semua peserta pun mengadakan sesi foto bersama. Berikutnya, para panitia juga ikut berfoto pada sesi kedua. Acara pun selesai dengan beresnya seisi ruangan dibersihkan oleh panitia.(Cut putri)

Postingan Populer